[SAFETY GRUOP DISCUSSION] Kali ini SGD mengambil tema terkait dengan "Behavior Based Safety" dengan Narasumber Dr. Lalu Muhammad Saleh, S.KM, M.Kes. Kegiatan kali ini berjalan sesuai dengan rencana awal yaitu dilaksanakan tgl 23 Februari 2017 pukul 17.00 di ruangan KB-225, kegiatan ini dihadiri oleh 24 Peserta yang merupakan anggota dari OHSS FKM UNHAS.
Menurut Narasumber Behavior Based Safety (BBS) merupakan sebuah proses dalam upaya merubah perilaku tidak aman mejadi perilaku yang aman dengan kemauan dan insiatif sendiri tanpa paksaan dari subjek maupun objek yang lain. BBS harus dimulai dari komitmen diri sendiri terhadap penerapan kebiasaan akan safety. Hal ini karena untuk merubah orang lain diperlukan contoh yang kongkrit terhadap penerapan budaya safety tersebut sehingga orang lain dapat percaya terhadap teori safety yang kita berikan kepada mereka.

Intinya marilah kita membiasakan perilaku safety pada kehidupan kita karena safety merupakan sebuah kebutuhan yang tanpanya kita dapat berada dalm kerugian. Mulai lah dari diri kita, keluarga kita, dan lingkungan kita sehingga safety dapat menjadi kebiasaan kita yang mendarah daging.
-Wattunnami K3-
#OHSSFKMUNHAS
admin:cda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar